Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

Belum Pernah Makan Oyster? Coba Dulu 7 Sajian Ini!

PitacilyPitacily
Kerang Oyster1
Belum Pernah Makan Oyster? Coba Dulu 7 Sajian Ini!
Penah nonton adegan di film Mr. Bean saat dia makan sajian oyster atau kerang tiram? Kelihatannya lezat banget walaupun ternyata berujung lucu karena makanan itu ternyata udah basi. Nah, biar kamu nggak mengalami kejadian seperti itu, tujuh tempat rekomendasi Qraved berikut bisa jadi pilihan untuk menikmati oyster segar dan lezat. 
2
Photo Source:  www.eshtravaganza.com
Sejak pertama kali The Seafood Tower di Pantai Indah Kapuk membuka gerainya, mereka jarang sekali terlihat sepi pengunjung. Selain karena tempatnya nyaman, sajian yang mereka tawarkan pun sangat lezat dan segar! Kamu bisa pesan a la carte atau memilih paket yang terdiri dari 3 tiers sampai 9 tiers. Jika kamu memilih paket, di salah satu tier akan di isi dengan Oysters & Half Shelled Scallop. Menu oyster mereka dibumbui dengan caramelized onion yang bisa bikin kamu ketagihan! Kalau mau beli a la carte, menu oyster dijual dengan harga Rp 39.000 / 2 pieces.
3
Photo Source:  eatandtreats.blogspot.co.id
Di restoran Jepang ini kamu akan duduk dalam suasana restoran yang nyaman dengan dinding yang dihiasi mural painting cantik. Di lantai satu, kamu bisa menikmati berbagai sajian yang ditawarkan Ebisuya dengan duduk di sushi bar. Tapi, kalau kamu pergi bersama teman-temanmu, akan lebih nyaman jika kamu ke lantai dua karena kamu bisa makan sambil duduk di lantai a la orang-orang Jepang. Jangan lupa untuk pesan menu oyster mereka yang dipadukan dengan saus mayo dan mushroom. Kamu akan susah berpaling dari menu yang satu ini.
4
Photo Source:  anakjajan.com
Kalau masih nggak berani untuk cobain oyster yang masih dengan cangkangnya, mungkin kamu bisa coba menu Gul Jeon / Oyster Pancake seharga Rp 69.000. Ini adalah pancake a la Korea yang berisi oyster yang bisa menemani pesanan grilled Korean-mu. 
5
Photo Source:  Kerang.in
Ini bukan kerang tiram / oyster biasa. Meun oyster mozzarella di Kerang.in bakal bikin kamu nggak berhenti memesannya. Dengan harga yang terjangkau, menu ini pas banget dinikmati untuk makan siang, nyemil di sore hari, atau makan malam. Apalagi kalau kamu pencinta keju mozzarella, menu ini bisa bikin kamu serasa terbang ke awang-awang. 
6
Photo Source:  myfunfoodiary.com/
Kalau kamu nggak sreg untuk mencicipi versi oyster mentah, kamu bisa pesan Baked Oyster di Keraton Lounge. Oyster lezat yang dipanggang dengan sayur bayam ini makin menggiurkan dengan lapisan dengan saus hollandaise di bagian atasnya. Yum!
7
Photo Source:  J Sparrow's
Menu oyster selanjutnya ada di J Sparrow's. Oyster segar yang bisa kamu nikmati di sini memiliki harga yang bisa dibilang cukup menguras dompet karena per pieces-nya dikenai Rp 55.000. Tapi walaupun begitu, kamu bakal ketagihan oleh kelezatannya dan kualitasnya yang tak diragukan. Berani coba?
8
Photo Source:  Kerang Kiloan Pak Rudi
Paling enak memang makan kerang di Kerang Kiloan Pak Rudi. Selain pilihannya banyak, penyajiannya cepat, kita juga bisa memuaskan perut dengan porsi yang besar tapi harga yang bersahabat. Menu oyster / kerang tiram adalah salah satu yang bisa kamu nikmati.